
Sehari sebelum meninggal dunia, artis senior Marissa Haque masih mengunggah 3 postingan video dan foto di Instagram Story nya di @marissahaque, Selasa, 1 Oktober 2024. Di postingan pertama di Instagram Story, artis yang akrab disapa Mbak Icha ini mengunggah sebuah video pendek dia sedang menunjukkan sebuah bucket bunga dan uang uangan. Marissa Haque terlihat ceria dan bercanda dengan sahabatnya tentang isi bucket yang sedang digenggamnya.
"Good morning gaes, ini kita bikin happy sendiri. Masuk di ruangan mbak Vidi pagi hari. Mbak vidi ini kan ahli pajak, urang awak…" "Eh.. lihat ini gaes apa yang terjadi, ada pitty banyak.. Ada banyak pitty nyo. Ini sih uang mainan gaes, tapi kalau ada babi ngepet dia ketipu hehe.. " celotehnya. "Ketipu tuyul…," sahut Vidi, sahabatnya, yang duduk di seberangnya.
"Nih orangnya ini nih…," sahut Marissa Haque lagi lalu mengarahkan kamerasmrtphone nya ke uni vidi yng duduk di seberangnya… "Dibuat happy aja ya gae, apapun yang terjadi no matter what what… Biar nggak terlalu punya banyak uang kita punya nih uang uangan," tutur Marissa. "Lihat aja udah happy," sahut Uni Vidi.
Di postingan kedua, menunjukkan surat undangan yang dikirim oleh Kedutaan Besar Uzbekistan kepadanya untuk menghadiri acara Uzbekistan Indonesia Business Collaboration in Tourism 2024,pada Kamis siang, 10 Oktober 2024. Di unggahan paling baru, Marissa Haque menyampaikan ucapan terima kasih kepada koleganya, Yulianda Lukman dari @ridatourku, terkait dengan undangan dari Kedubes Uzbekistan di Jakarta yang dikirimkan kepada dirinya. Pengamat musik Indonesia, Adib Hidayat menuturkan, Marissa Haque meninggal dunia sekira pukul 02.00 WIB.
“Wafat dini hari tadi sekitar pukul 02.00,” terusnya. Bell Fawzi, putri dari Marissa Haque juga turut menyampaikan kabar duka lewat unggahan di media sosial instagram miliknya. "Innalillahi Wainnaillaihi Rojiun telah berpulang ke Rahmatullah Ibunda kami tercinta Ibu @marissahaque," ucap Bella Fawzi.
"Mohon doanya untuk Ibu saya teman teman beliau orang baik," terusnya. Jenazah Marissa Haque dibawa ke rumah duka di kawasan Bintaro, rencananya jenazah akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, siang ini. Artikel ini merupakan bagian dari
KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.